Cara Membuat Hantaran Bentuk Kucing dari Baju Tidur

Cara Membuat Hantaran Bentuk Kucing dari Baju Tidur Kreasi memang tak ada matinya, itulah ungkapan yang pas untuk seni, kenapa setiap hari ide muncul dan kreasi juga terus muncul, tinggal kita aja yang harus rajin mencari inpirasi dan imajinasi dari sumber-sumber yang sekarang ini bisa di dapat dengan mudah.

oke pada kesempatan ini kita akan membuat Hantaran Bentuk Kucing dari Baju Tidur.
siapin dulu ya guys alat dan bahannya

Bahan & Alat :

    Baju Tidur
    Koran
    Mata boneka besar
    Pita

Cara Membuat hantaran dari baju tidur bentuk kucing :

1. Lipat baju tidur menjadi dua bagian.
2. Lipat atau gulung Koran menyerupai  gumpalan bentuk kepala kucing dan badannya.
3. Ambil sebagian bahan di sebelah kiri dan sebelah kanan untuk diikat sebagai telinga ikat dengan karet untuk menjaga supaya tidak berubah.
4. Selanjutnya di pas bagian badan tarik bagian sebelah kanan dan kiri menyerupai bentuk kaki, ikat dengan karet,
5. Pada setiap ikatan karet, dapat di kasih  pita untuk mempercantik tampilan dan sebagai pemanis dan supaya karetnya tidak terlihat.
6.Selanjutnya, ambil sejumput lagi di baliknya untuk sebagai ekor., Ekor kucing dapat  dibuat lemas jatuh dibawah atau kaku berdiri. Jika ingin kaku berdiri, bahan baju tadi diberi koran yang sudah dibentuk seperti pensil pendek.
Rapikan dengan jarum pentul.
7. Tempelkan mata sedang di kepala kucing dengan double tape.
8.Untuk bagian kumis dapat diambil dari beberapa helai sapu ijuk, kemudian ditempet dengan double tape.

beginilah tampilannya, saya yakin anda bisa membuat lebih bagus dari ini...Selamat berkreasi.


..